Ibu Hamil Pakai Baju Ketat Bolehkan? Ini Fakta Yang Sebenarnya

 

Ingin terlihat cantik dan menarik setiap saat adalah naluri yang dimiliki oleh semua wanita bahkan dalam keadaan sedang hamil sekalipun. Jadi wajar masih ada banyak ibu hamil pakai baju ketat bolehkah. Menggunakan baju ketat banyak diaggap akan menonjolkan kecantikan dan rasa percaya diri bagi sebagian besar wanita. Tapi untuk wanita yang sedang dalam keadaan yang mengandung menggunakan pakaian yang ketat bukan pilihan yang bijak karena bisa menimbulkan hal-hal berikut ini:

  1. Aliran darah akan terhambat dan akan menimbulkan rasa sakit di salah satu bagian tubu ibu hamil akibat menggunakan pakaian ketat terlalu sering. Jika aliran darah terhambat akan mengakibatkan banyak masalah lain yang serius selain muncul rasa sakit di bagian tubuh tersebut.
  2. Memakai pakaian yang ketat dalam kondisi hamil terutama celana yang ketat akan menimbulkan inveksi jamur pada vagina karena saat hamil cairan vagina yang diproduksi oleh tubuh wanita hamil jauh lebih banyak.
  3. Mengalami parestesia adalah salah satu masalah yang akan muncul ketika ibu hamil menggunakan pakaian yang terlalu ketat. Gejalanya adalah muncul rasa kesemutan dan terbakar saat menggunakan pakaian yang ketat.
  4. Tidak nyaman bergerak karena banyak bagian tubuh dari ibu hamil yang berubah dan menggunakan pakaian ketat yang biasa dipakai sebelum hamil akan memunculkan perasaan tidak nyaman.