Minum Susu Hamil, Sampai Usia Kandungan Berapa ?

Cara untuk memenuhi gizi ibu hamil yang tidak tercukup hanya melalui makanan bergizi yang di makan oleh ibu, bisa didapatkan melalui susu kehamilan mulai dari 3 bulan awal kehamilan. Saat ini telah banyak produsen yang membuat susu dengan bahan – bahan yang tentunya membantu perkembangan bayi agar tumbuh lebih sehat dan aktif di perut ibu.

Lalu, minum susu hamil sampai usia kandungan berapa,

Beberapa ibu percaya akan mitos bahwa, susu kehamilan yang terus diminum hingga menjelang persalinan akan membuat bayi besar dalam kandungan. Sehingga, ibu akan kesulitan saat melahirkan anaknya nanti. Padahal kenyataannya tidak seperti itu, susu hamil dapat dikonsumsi oleh ibu hamil mulai sejak awal kehamilan sampai akhir kehamilan dengan syarat ibu yang mengonsumsi tidak mengalami obesitas dan gestational diabetes.

Berikut manfaat susu hamil,

Susu hamil sangat bermanfaat bagi ibu juga perkembangan janin yang sedang dikandungnya, dengan adanya vitamin D, protein, kalsium dan bahan lainnya yang terkandung di susu. Selanjutnya menjaga kesehatan tulang ibu dan janin, saat hamil kalsium sangat dibutuhkan oleh ibu agar tulang ibu dan janin tetap sehat, menjaga pertumbuhan bayi, mencegah penyakit rakhitis neonatal, mengatasi morning sickness yang sering dirasakan oleh ibu hamil saat awal kehamilan.

Susu hamil begitu sangat bermanfaat bukan hanya demi menjaga kesehatan ibu namun, juga pada janin yang dikandung.